Jumat, 01 November 2019

Game Level 7 Hari Ke-8

Assalamualaikum Warohmatullahi Wabarokatuh

Aku kaget melihat wajah Faiz kemarin sore saat menjemput di daycare. Karena ada bekas cakaran di dekat hidung.

Gurunya langsung bercerita, "Tadi Faiz dicakar Kekey. Karena Faiz menggigit lengan Kekey. Mereka berebutan mainan."

Mendengar penjelasan tersebut, aku hanya bisa nyengir. Karena aku mengerti. Faiz dan Kekey melakukan hal tersebut karena membela diri. Proses belajar mereka untuk mempertahankan kepemilikan dan membela diri.

Ketika bertemu Umi nya Kekey, malah beliau yang merasa tidak enak. "Gak apa-apa kok teh."

Aku meminta Faiz untuk meminta Faiz meminta maaf ke Kekey. Lalu Kekey pun meminta maaf ke Faiz. Gaya meminta maaf anak 2 tahun adalah saling salaman dengan muka datar, biasa aja gitu. Hehehe. Gak apa-apa. Yang penting mereka belajar untuk mengakui kesalahan dan meminta maaf.

Malamnya aku tanya ke Faiz,"Faiz tadi berantem sama Kekey?"

"Iya."

"Berebutan apa?"

"Bebutan menan sama Kekey." maksudnya adalah berebutan mainan,

"Lain kali, no gigit ya. Kasian Kekeynya. Kalau mau dicakar, Faiz nya menghindar aja ya."

Entah mengerti atau belum, Faiz tidak menjawabnya dan lanjut asyik bermain.

#hari8
#gamelevel7
#tantangan10hari
#SemuaAnakAdalahBintang
#kuliahbundasayang

Walaikumsalam Warohmatullahi Wabarokatuh

Tidak ada komentar:

Posting Komentar